Negara Batin, 23 September 2023 – Pemerintah Kecamatan Negara Batin Way Kanan telah menggelar program sosialisasi dan implementasi Smart Village yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat setempat. Program ini merupakan langkah penting dalam mewujudkan visi pemerintah untuk menciptakan desa yang cerdas dan berkelanjutan.
Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Kecamatan pada tanggal 23 September 2023 dihadiri oleh berbagai pihak, para penggiat desa digital Davit Kurniawan yang sekaligus Ketua Tim Official Smart Village Lampung, perwakilan pemerintah kecamatan, perwakilan pemerintah desa se-kecamatan negara batin, serta warga Negara Batin Way Kanan.
Pada kesempatan ini, Davit Kurniawan menjelaskan pentingnya Smart Village demi kemajuan desa “Smart Village merupakan sebuah konsep yang sangat penting dalam memajukan pedesaan di era digital saat ini. Dalam sebuah Smart Village, masyarakat pedesaan dapat memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan pelayanan administrasi desa dan menumbuhkan potensi ekonomi desa.”
“Tujuan adanya program Smart Village yaitu Smart Goverment (Pemerintahan yang cerdas, maksudnya pemerintah desa dapat mengahdirkan pelayanan administrasi yang terbaik untuk masyarakat), Smart Economy (Ekonomi yang cerdas, maksudnya Mendorong pertumbuhan ekonomi lokal dari potensi yang dimiliki desa. Hal ini dapat menciptakan lapangan kerja baru dan meningkatkan pendapatan masyarakat pedesaan.), Smart People (Masyarakat yang cerdas, maksudnya masyarakat yang cerdas dalam menggunakan dan memanfaatkan teknologi)”, Lanjutnya.
Selama sosialisasi dan implementasi, para peserta diberikan pemahaman tentang konsep Smartvillage dan panduan tentang penggunaan sistem pendukung Smart Village.
Program ini diharapkan akan menjadi contoh yang inspiratif bagi kecamatan-kecamatan lain di seluruh negeri, yang juga tengah berusaha mewujudkan visi Smart Village untuk masa depan yang lebih baik.
#smartvillage #smartvillagelampung #djcorp #desadigital #Davit Kurniawan #davitkurniawan #mulaidaridesa